Spesifikasi Oppo Sky



Vendor smartphone asal China Oppo di awal tahun ini gencar menghadirkan produk smartphone terbarunya. Jika di Indonesia vendor Oppo ini meluncurkan Oppo F1, di Meksiko Oppo merilis Oppo Sky. Jika dilihat dari harga dan spesifikasi yang ditawarkan, bisa disimpulkan smartphone Oppo Sky ini dihadirkan untuk menyasar segmentasi pasar kelas entry level atau kelas pemula. Kendati sebagai smartphone entry level, smartphone ini telah dibekali dukungan jaringan yang maksimal. Oppo Sky mampu mendukung jaringan 4G dengan hasil kecepatan internet maksimal yang bisa didapat penggunanya mencapai 150 Mbps. 
Spesifikasi Oppo Sky
Oppo Sky

Dari segi tampilan luar, smartphone Oppo Sky mengusung desain yang mirip dengan smartphone Oppo Joy Plus. Body smartphone ini memiliki sudut membulat di keempat sudutnya. Ukuran smartphone ini cukup ideal meskipun tergolong tebal. Bodynya memiliki dimensi panjang 132 mm, lebar 65.8 mm dengan ketebalan body hingga 9.2 mm. Kendati tebal, body smartphone Oppo Sky tergolong cukup ringan dengan bobot body seberat hanya 133 gram. Meskipun Oppo Sky diposisikan sebagai smartphone entry level, Oppo menghadirkan smartphone ini dalam dua varian warna mewah yakni warna emas dan silver. Untuk menjalankan semua fitur yang dibekalkan, smartphone ini telah ditenagai baterai berjenis Li-Polymer dengan kapasitas baterai 1900 mAh. Untuk mengetahui lebih jelas spesifikasi lengkapnya, silakan disimak di bawah ini. 

Spesifikasi Oppo Sky

TIPE JARINGAN
GSM / WCDMA / FDD-LTE
SPESIFIKASI LAYAR
IPS LCD capacitive tochscreen, 16 M Colors, Size 4.5 inches, Resolution FWVGA ( 854 x 480 pixels), Multitouch, Color OS UI
DIMENSI FISIK
Dimensions 132 mm x 65.8 mm x 9.2 mm, Weight 133 g
SPESIFIKASI AUDIO
Vibration ; MP3 ; WAV Ringtones, Loudspeaker, 3.5mm jack
MEMORY / RAM
microSD, up to 32 GB, Internal 8 GB, 1 GB RAM
TIPE DATA
HSPA 45 Mbps, LTE 150 Mbps, GPRS, EDGE
KONEKTIVITAS
Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth v4.0, Micro USB , USB OTG
SPESIFIKASI KAMERA
Primary 5 MP, Apperture f/2.4, LED Flash, Features Normal, Beautify, HDR, Panorama, Audio photo, Video, Secondary 2 MP, Apperture f/2.8
KAPASITAS BATERAI
Non-removable Li-Po 1900 mAh battery
FITUR UTAMA
Android OS, v4.3 (Jelly Bean), Chipset Qualcomm MSM8926 Snapdragon 400, CPU Quad-core 1.2 GHz, GPU Adreno 305, GPS, Radio, 
FITUR EKSTRA
Sensors G-sensor , E-compass, SMS, MMS, Push Mail, Email, Browser HTML, MP3/MP4 Player, Photo/video Editor, Document viewer, Calculator
Cek: Harga Oppo Sky Terbaru


Next Post Previous Post